Selasa, 09 Oktober 2007

Siput Yang Mengagumkan

Sekelompok siput tampak hidup bahagia di sebuah lembah yg dalamnya 2000 meter hingga akhirnya musim kering tiba, satu per satu siput itupun mati. Akhirnya salah satu siput mencoba untuk pergi dari lembah itu. Pada saat fajar siput itu mulai mendaki, pada siang hari siput telah naik 300 meter ke atas tebing tapi pada malam harinya dia terpeleset turun 200 meter dan begitu seterusnya tiap hari. Berapa lama waktu yang dibutuhkan siput tersebut untuk sampai di atas tebing?


Jawaban:
17,5 hari atau hari ke 18 pada siang hari. Hal ini karena jika pada siang hari dia naik 300 m dan malam hari dia turun 200 m, berarti setiap hari dia mengalami kemajuan 100 m. Pada hari ke-17 berarti dia telah mendaki tebing setinggi 1700 m. Pada hari ke-18 tengah hari dia naik lagi 300 m, berarti ia telah sampai puncak pada hari ke-18 siang hari. ~QED~


0 komentar: